logo
Stay up-to-date with the latest articles, events, gallery and promo from IFS Jakarta.
banner
Article  GalleryFaq
Plaza 5, Jl. Margaguna Raya, Pondok Indah, Jakarta. +62 21 2972 1467
title image

Definisi Visual Merchandiser Adalah dan Tren Warna.

Definisi Visual Merchandiser Adalah dan Tren Warna.

Apasih Visual Merchandiser itu?. Visual Merchandiser Adalah orang yang mampu mengaplikasikan dan manyajikan produk atau layanan agar terlihat manarik dan menonjol agar dapat mencuri pandangat dari setiap mata pengunjung. Artinya, VM ini tugasnya adalah menciptakan tataletak atau vvisualisasi yang mampu mengundang rasa penasaran pengunjung untuk datang ke toko kita.

Menjadi Disainer terutama dibidang Fesyen tidak hanya tentang membuat baju, pecah pola, menjahit, membuat anatomi tubuh manusia, dsb. Ada materi yang sebenarnya cukup ringan dan menyenangkan.

Yup, program yang sering tersedia di lembaga sekolah fashion salah satunya adalah Visual Merchandising, Concept & History. Program ini jarang diketahui oleh banyak para disainer muda yang baru menjajaki dunia fesyen. Padahal, program ini sangat menarik untuk dipelajari, walau Kalian dituntut untuk banyak riset didalam materi tersebut.

Apasih Keluaran / Ilmu yang didapat jika belajar Visual Merchandising tesebut ?

Okeee…Singkat aja yaa bestiii…Program Visual Merchandising itu akan mengajarkan Kamu memahami sejarah awal fesyen hingga evolusi sampai sekarang. Dari bahasan itu, Kamu akan dapat menganalisa perubahan fesyen baju secara detail dan dapat mengetahui faktor penyebab perubahan fashion tersebut.

Kedua, Kalian akan belajar bagaimana asal mula fesyen yang berawal hitam dan putih menjadi berwarna dan bermotif. Materi ini, Kamu akan dapat menganalisa asal mula baju berwarna dan mampu menganalisa bagaimana mengkombinasikan warna secara benar dan tepat.

Ketiga, Kamu akan mempelajari tren forcasting dan menganalisa market saat ini. Tujuan dari materi ini, Kamu dapat menganalisa kira-kira tren baju dan warna sepeti apa yang akan diminati dimasa depan. Dan lagi, Ilmu ini sangat dibutuhkan untuk Kmau yang ingin membangun bisnis disektor Fesyen.

Jika kamu ingin mencoba bekerja di sebuah perusahaan, Ilmu ini salah satu yang dibutuhkan dan di cari. Bagi Kamu yang sudah mendalami Ilmu ini, Kamu bisa dikatakan sebagai Visual Merchandiser maupun Fesyen Disainer.

Untuk detail tentang Visual Merchandising Kamu bisa konsultasi langsung dengan Kami di IFS Jakarta secara Online maupun Offline. Sekarang, Kita bahas warna yang kemungkinan akan tren di tahun 2023.

1. Digital Lavender.

Dalam dunia fashion, salah satu tugas Visual Merchandiser Adalah melihat warna yang dapat menciptakan ketertarikan dan kepedulian pengunjung yang melihatnya. Ini juga berlaku untuk para VM mempelajari Trend Forecasting yang menganalisa tren warna. Warna diramalkan menjadi salah satu warna yang akan trendy di 2023. Wana ini mencerminkan suasana hati, baik rasa ketenangan dan keceriaan pada saat yang bersamaan.

Menurut pakar warna di WGSN dan pencipta sistem warna Coloro, kehadiran warna ini didalam media digital menggambarkan bahwa warna ini akan melakukan lompatan baru ke dunia nyata. Selanjutnya, warna ini juga diperkirakan akan mempengaruhi tren warna dari perabotan dan interior yang ada.

Warna Digital Lavender ini sangat direkomendasikan untuk Kamu yang menginginkan ketenangan dan ketentraman. Warna ini bisa dikombinasikan dengan interior yang betekstur kayu. Cocok bagi Kamu yang memiliki kegiatan maupun aktifitas padat didalam ruangan kantor maupun didalam rumah Kamu.

Penelitian menunjukkan bahwa melihat Digital Lavender membangkitkan perasaan tenang dan tenteram. Deep violet tampak mewah dan orisinal. Lilac pucat terlihat lembut dan tenang.

Kehadiran warna Digital Lavender sebagai tren sebenarnya bukanlah hal baru bagi Kita. Warna ini selain rekomendasi untuk menjadi warna interior, juga dapat dipadukan dengan warna lain, seperti tanaman hijau yang eksotis atau kain biru yang kaya, warna ini memiliki efek positif pada jiwa .

2. Luscious Red.

Warna merah memberikan rasa semangat yang tinggi. Warna ini diramalkan akan tren kembali di tahun 2023. Harapan munculnya warna merah ini menandakan kembalinya kecerahan dan gairah baru di masa depan.

Warna merah sendiri memiliki karakter warna yang dapat meningkatkan detak jantung, keinginan, antusiasme dan dorongan mencapai sesuatu. Lucious red ini adalah warna kusus sebagai cahaya maupun tembus cahaya. Karena itu warna ini dikatakan mampu melewati batasan antara dunia nyata dan dunia digital.

Karena alasan ini, warna merah direkomendasikan untuk dijadikan sebagai warna dari produk fisik, digital dan pengalaman.

3. Sundial.

WGSN dan Coloro menetapkan warna Sundial sebagai salah satu warna inti yang akan tren di tahun 2023. Warna Sundial sendiri membawa perasaan keceriaan dan optimisme kepada masa depan.

Ketika orang-orang ingin terhubung dan menyatu dengan alam, warna sundial adalah warna paling dekat dan beresonansi dengan alam. Kuning tanah ini mampu meningkatkan kesadaran dan perasaan hidup berkelanjutan dan lebih seimbang.

Mempelajari dan memaknai warna memang tidak ada batasnya, terutama menganalisa sebuah tren warna. Perlu dipahami, bahwa warna sangat mempengaruhi perasaan manusia. Kamu sebagai pemilik bisnis terutama di bidang fesyen, wajib mempelajari warna yang akan tren dimasa depan.

Dengan mengetahui tren warna, Kamu bisa lebih dekat dengan pelangganmu untuk mendapatkan loyalitas mereka. Tertarik belajar analisa warna?, yuk…dateng dan konsultasi ke IFS Jakarta.

* PENGERTIAN MODE DAN ISTILAH DASAR MODE YANG PERLU ANDA KETAHUI

4. Tranquil Blue.

Warna Biru adalah salahsatu warna alami yang sering dijumpai. Biru pucat bisa dijumpai dilangit, biru tua bisa ditemukan didasar lautan dalam. Pada dasarnya, warna biru memiliki  karakter yang tenang dan tenteram. Namun, warna ini juga menggambarkan makna jauh, dingin bahkan sedingin es.

Terlepas dari makna diatas, survei menjelaskan bahwa warna ini adalah salah satu warna favorit diseluruh dunia. Karena sering dipandang sebagai warna yang tidak mengancam, terlihat konservatif dan tradisional.

Biru mengingatkan warna ketentraman dan relaksasi yang sering berhubungan dengan suasana damai, tenang, aman dan tertib. Warna yang berkorelasi dengan keadaan saat ini yang Kita tahu sedang mengalami wabah penyakit Global, peperangan dan perekenomian yang tidak stabil.

5. Verdigris.

Menurut Kami, warna ini adalah warna campuran yang unik dan menarik. Karena, warna ini terbentuk dari tembaga yang mengalami oksidasi. Yes…patung Liberty adalah contoh tembaga yang mengalami oksidasi tersebut. Patung Liberty sendiri awal mulanya berwarna coklat tua seperti tembaga lainya. Namun, setelah beberapa tahun, proses oksidasi mulai menyelimuti tembaga patung Liberty tersebut. Beberapa pengamat menyatakan, bahwa untuk mengalami oksidasi tersebut membutuhkan waktu 3 tahun lebih.

Terlepas dari proses oksidasi diatas, warna hijau ke biruan itu dinamakan Verdigris yang menandakan adanya pergeseran era ke digitalisasi yang lebih menyegarkan. Karena perubahan itu, warna ini dimaknai sebagai bentuk rasa nostalgia.

Beberapa sumber menyatakan bahwa warna ini tidaklah komit/ konsisten. Artinya, warna ini bisa berubah setiap waktu. Ini menggambarkan era digitalisasi saat ini yang memiliki perubahan / pergerakan yang begitu cepat. Disinilah visual merchandiser adalah program yang perlu dipelajari dengan sungguh-sungguh sebagai ekspertise kalian.

* 5 TIPS MEMILIH SEKOLAH FASHION DI INDONESIA

Kesimpulan

Warna menjadi salah satu ilmu yang perlu dipelajari pasa disainer, terutama jika Kamu bergerak dibidang fesyen. Memperdalam ilmu tentang warna bukan hanya mengkombinasikan warna saja. Namun, menganalisa tren warna dan memahami bagaimana warna mempengaruhi kebiasaan pelanggan adalah salah satu ilmu yang perlu dipelajari. Cara terbaik mempelajari warna dan bisnis fashion adalah dengan sekolah fesyen.

Sekolah fesyen di jakarta saat ini sudah sangat mudah dicari, terutama IFS Jakarta. IFS sendiri salah satu lembaga kursus yang fokus mengajarkan segala kebutuhan disainer yang ingin mempelajari dunia fesyen. Selain jadwal kuliah yang relatif fleksibel, IFS juga lebih menciptakan lulusanya untuk mendapatkan pengalaman di dunia nyata dan portofolio sebagai syarat kelulusannya. Dan, Visual Merchandiser Adalah salah satu program yang akan diajarkan diskolah fashion IFS Jakarta.

Cukup menarik dan menjanjikan bukan?

No Comments
Leave a Comment: